Ilmu ANTROPOLOGI 1
Antropologi (english: Anthropology) adalah ilmu tentang kehidupan manusia, studi sistematis tentang umat manusia dengan segala kegiatannya, dahulu dan sekarang.
Sepanjang sejarah umat manusia, manusia bertanya-tanya siapakah mereka, dari mana mereka datang, dan mengapa mereka berperilaku seperti itu. Cerita rakyat adalah metode tradisional yang diandalkan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan itu. Dengan menggunakan pendekatan ilmiah, Antropologi berusaha menyusun sejumlah generalisasi yang bermakna tentang makhluk manusia dan perilakunya untuk menjawab semua pertanyaan itu. Tapi ternyata gejala-gejala Antropologis terus menerus berubah-ubah. melihat kebudayaan Barat kita sudah dapat melihat adanya perubahan nilai. Dunia berevolusi seiring waktu berputar, evolusi menyebabkan budaya baru muncul, bisa karena adanya kebutuhan kelangsungan hidup yang baru, atau pengembangan dari budaya yang lama sehingga menjadi lebih mudah.
Kedua bidang yang besar dari Antropologi adalah Antropologi Fisik dan Antropologi Budaya.
Antropologi Fisik memusatkan perhatiannya pada sebagai organisme biologis. sedangkan penekanan utama antropolohi fisik adalah melacak evolusi perkembangan makhluk manusia dan mempelajari variasi-variasi biologis dalam jenis (spesies) manusia.
Ahli antropologi budaya mempelajari manusia berdasarkan kebudayaannya. Kebudayaan adalah peraturan-peraturan atau norma-norma yang berlaku di dalam masyarakat, dan berhubungan dengan perilaku yang dipelajari turun temurun dari generasi yang satu kepada generasi berikutnya
Antropologi, Arkeologi dan Etnologi yang merupakan tiga bidang antropologi budaya. Arkeologi berpusat pada peninggalan-peninggalan manusia jaman dahulu, melakukan studi objek material, biasanya dari masa lampau untuk menguraikan dan menjelaskan perilaku manusia, sedangkan antopologi tidak meneliti barang-barang peninggalan jaman dahulu, namun lebih kepada perasaan manusia, budaya, dan psikologi manusia, ada ahli linguistik yang mempelajari bahasa manusia. Etnologi dalah studi mengamati kebudayaan-kebudayaan sekarang atau kebudayaan baru yang sudah lampau, seorang etnolog biasanya langsung terjun ke lapangan untuk mengambil dan menggambarkan perilaku manusia seperti yang dapat dilihat, dirasakan dan didiskusikan dengan orang-orang yang kebudayaannya ingin dipahami.
Bahan yang dipelajari antropologi terus menerus berubah-ubah karena terjadi penemuan-penemuan yang baru, dan kebudayaan itu sendiri selalu dalam keadaan berubah.
*) tidak diizinkan copy-paste illegal kecuali menyantumkan nama penulis dan alamat blog ini^^ terimakasiih~
Sepanjang sejarah umat manusia, manusia bertanya-tanya siapakah mereka, dari mana mereka datang, dan mengapa mereka berperilaku seperti itu. Cerita rakyat adalah metode tradisional yang diandalkan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan itu. Dengan menggunakan pendekatan ilmiah, Antropologi berusaha menyusun sejumlah generalisasi yang bermakna tentang makhluk manusia dan perilakunya untuk menjawab semua pertanyaan itu. Tapi ternyata gejala-gejala Antropologis terus menerus berubah-ubah. melihat kebudayaan Barat kita sudah dapat melihat adanya perubahan nilai. Dunia berevolusi seiring waktu berputar, evolusi menyebabkan budaya baru muncul, bisa karena adanya kebutuhan kelangsungan hidup yang baru, atau pengembangan dari budaya yang lama sehingga menjadi lebih mudah.
Kedua bidang yang besar dari Antropologi adalah Antropologi Fisik dan Antropologi Budaya.
Antropologi Fisik memusatkan perhatiannya pada sebagai organisme biologis. sedangkan penekanan utama antropolohi fisik adalah melacak evolusi perkembangan makhluk manusia dan mempelajari variasi-variasi biologis dalam jenis (spesies) manusia.
Ahli antropologi budaya mempelajari manusia berdasarkan kebudayaannya. Kebudayaan adalah peraturan-peraturan atau norma-norma yang berlaku di dalam masyarakat, dan berhubungan dengan perilaku yang dipelajari turun temurun dari generasi yang satu kepada generasi berikutnya
Antropologi, Arkeologi dan Etnologi yang merupakan tiga bidang antropologi budaya. Arkeologi berpusat pada peninggalan-peninggalan manusia jaman dahulu, melakukan studi objek material, biasanya dari masa lampau untuk menguraikan dan menjelaskan perilaku manusia, sedangkan antopologi tidak meneliti barang-barang peninggalan jaman dahulu, namun lebih kepada perasaan manusia, budaya, dan psikologi manusia, ada ahli linguistik yang mempelajari bahasa manusia. Etnologi dalah studi mengamati kebudayaan-kebudayaan sekarang atau kebudayaan baru yang sudah lampau, seorang etnolog biasanya langsung terjun ke lapangan untuk mengambil dan menggambarkan perilaku manusia seperti yang dapat dilihat, dirasakan dan didiskusikan dengan orang-orang yang kebudayaannya ingin dipahami.
Bahan yang dipelajari antropologi terus menerus berubah-ubah karena terjadi penemuan-penemuan yang baru, dan kebudayaan itu sendiri selalu dalam keadaan berubah.
*) tidak diizinkan copy-paste illegal kecuali menyantumkan nama penulis dan alamat blog ini^^ terimakasiih~
Comments
Post a Comment
Isi komentar yang baik dan mengandung masukan untuk penulis nya ya :)
sangat dilarang keras berkata kasar dan mengkomentari dengan gaya bahasa sarkasme sekalipun. #NoDigitalHate